Selasa, 18 Agustus 2020

Cara Membuat Nugget Yang Enak dan Praktis

Resep dan Cara Membuat Nugget Yang Enak dan Gurih

Cara Membuat Nugget Yang Enak dan Praktis

Siapa sih yang tidak tahu makanan yang satu ini? Nugget yang biasaya kita makan kebanyakan terbuat dari berbahan dasar daging ayam. Tetapi sekarang sudah banyak sekali variasinya seperti nugget ikan, nugget tempe, nugget tahu, nugget, sapi, dan masih banyak lagi yang lainnya. 

Dari pada terus-terusan mengonsumsi nugget kemasan, lebih baik jika mencoba membuat sendiri nugget untuk lauk sehari-hari. Selain bisa mengkreasikan rasa dan bahan sesuai dengan selera, tentu saja nugget yang kita buat bebas dari bahan pengawet dan bahan kimia. Mungkin kalau nugget ayam sudah biasa, nah bagaimana cara membuat nugget ikan? 

Berikut ini cara membuat nugget yang enak dan gurih seperti yang telah dirangkum dari berbagai sumber.

Cara membuat nugget ikan patin

Cara Membuat Nugget Yang Enak dan Praktis

Bahan membuat nugget ikan patin :

  • 500 gram daging ikan patin fillet giling halus
  • 100 gram tepung roti
  • 50 gram tepung terigu
  • Tepung panis secukupnya
  • 2 butir telur ayam
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 1 sendok teh kaldu bubuk
  • 1 sendok teh merica
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok teh gula

Cara membuat nugget ikan patin :

  1. Langkah pertama kocok 1 butir telur, lalu masukkan bawang putih yang telah dihaluskan, bawang goreng, kaldu bubuk, garam, gula, dan merica. Kocok hingga merata.
  2. Tuang tepung terigu pada wadah (mangkuk), lalu campur dengan kocokan telur pertama.
  3. Kemudian masukkan daging ikan patin yang sudah digiling halus. Aduk rata.
  4. Masukkan adonan dalam loyang yang sudah diolesi dengan minyak. Lalu kukus selama 15 menit.
  5. Sambil menunggu nugget dikukus, tuang tepung roti dalam wadah, dan siapkan nampan kosong.
  6. Lalu siapkan satu butir telur yang kemudian dikocok.
  7. Selanjutnya nugget yang telah dikukus diamkan dengan suhu ruangan selama 10 menit.
  8. Kemudian potong nugget ikan patin sesuai yang diinginkan.
  9. Setelah itu masukkan nugget ke dalam kocokan telur lalu masukkan dalam tepung roti hingga terbalut sempurna dengan tepung roti kemudian taruh di nampan yang telah disediakan. Masukkan satu per satu nugget dalam telur lalu tepung roti.
  10. Sesudah itu masukkan nugget yang telah dibalur dengan tepung roti dalam kulkas selama 20 menit, agar tepung roti menempel sempurna.
  11. Lalu panaskan minyak goreng. Goreng nugget hingga berwarna kuning keemasan, selamat mencoba!

Cara membuat nugget ayam

Cara membuat nugget yang enak dan praktis

Bahan cara membuat nugget ayam :

  • 300g daging ayam fillet yang sudah digiling
  • 100g tepung roti
  • 100g tepung terigu
  • 3 butir telur
  • 2 siung bawang putih
  • 1 sendok teh merica
  • 1 sendok teh kaldu bubuk
  • 1 sendok teh gula
  • 1 sendok teh garam
  • Tepung panir secukupnya

Cara membuat nugget ayam :

  1. Langkah pertama kocok 2 butir telur, lalu masukkan bawang putih yang telah dihaluskan, kaldu bubuk, garam, gula, dan merica. Kocok sampai merata.
  2. Kemudian tuang tepung terigu pada wadah (mangkuk), lalu campur dengan kocokan telur pertama.
  3. Masukkan daging ayam yang sudah digiling halus. Aduk hingga merata.
  4. Selanjutnya bentuk adonan sesuai yang Anda inginkan, bisa memanjang atau bulat.
  5. Setelah adonan dibentuk, kukus selama 15 menit.
  6. Sambil menunggu nugget dikukus, tuang tepung roti dalam wadah, dan siapkan nampan kosong.
  7. Sesudah dikukus, siapkan satu butir telur yang kemudian dikocok.
  8. Nugget yang telah dikukus diamkan dengan suhu ruangan selama 10 menit.
  9. Masukkan nugget ke dalam kocokan telur lalu masukkan dalam tepung roti hingga terbalut sempurna dengan tepung roti, kemudian taruh di nampan yang telah disediakan.
  10. Lalu masukkan satu per satu nugget dalam telur lalu tepung roti.
  11. Selanjutnya masukkan nugget yang telah dibalur dengan tepung roti dalam kulkas selama 20 menit, agar tepung roti menempel sempurna.Setelah usai, panaskan minyak goreng.
  12. Goreng nugget hingga berwarna kuning keemasan.

Cara membuat nugget tempe sederhana

Cara Membuat Nugget Yang Enak dan Praktis

Bahan yang disiapkan :

  • 1 papan tempe
  • 4 sendok makan tepung terigu
  • 1 butir telur
  • 3 siung bawang putih
  • 2 siung bawang merah
  • Merica bubuk secukupnya
  • Garam atau penyedap secukupnya

Bahan pencelup:

  • Tepung terigu secukupnya
  • Air secukupnya
  • Tepung panir secukupnya

Cara membuat nugget tempe sederhana:

  1. Pertama rebus tempe hingga lembut, kemudian hancurkan.
  2. Kemudian tambahkan tepung terigu, telur, garam/penyedap, bawang merah, bawang putih, dan merica bubuk. Uleni hingga tercampur rata.
  3. Selanjutnya masukkan ke dalam loyang cetakan yang telah diolesi margarin/minyak goreng. Kukus hingga matang.
  4. Setelah matang, angkat dan dinginkan. Kemudian potong-potong.
  5. Lalu celupkan ke dalam tepung terigu yang sudah ditambahkan sedikit air, selanjutnya balur dengan tepung panir/tepung roti.
  6. Goreng dengan api sedang, hingga warna kuning keemasan. Angakat dan tiriskan.

Cara membuat nugget tahu wortel

Cara Membuat Nugget Yang Enak dan Praktis

Bagaimana cara membuat nugget tahu? simak berikut ini bahan dan cara membuat nugget tahu dengan mudah dan praktis.

Bahan membuat nugget tahu :

  • 7 buah tahu, sekira 300 gram
  • 100gram tepung roti
  • 4 sendok makan tepung terigu
  • 2 butir telur
  • 1 wortel ukuran sedang
  • 1 batang daun bawang
  • 1 batang seledri
  • 4 siung bawang putih, haluskan
  • 1 sendok teh lada
  • 1 sendok teh garam
  • 3/4 sendok teh gula

Cara membuat nugget tahu dan wortel :

  • Pertama siapkan wadah, lapisi dengan serbet. Hancurkan tahu dan peras airnya.
  • Kemudian potong wortel berbentuk dadu kecil atau diserut. Iris halus daun bawang dan seledri.
  • Lalu campur tahu dengan telur, bawang putih, lada, garam, gula, wortel, daun bawang, seledri hingga merata.
  • Siapkan loyang persegi panjang, lapisi dengan plastic wrap.
  • Selanjutnya masukkan adonan tahu, ratakan dan kukus selama sekitar 25 menit.
  • Sesudah itu angkat dan dinginkan, lalu potong-potong berbentuk seperti balok.
  • Lumuri satu per satu potongan nugget tahu dengan terigu serta tepung roti.
  • Langkah terakhir goreng dengan minyak panas hingga matang, di kutip dari liputan6.com.

Tidak hanya nugget saja yang mudah dibuat, tetapi cara membuat es krim juga mudah dibuat. Demikian lah cara membuat nugget yang enak dan gurih sangat mudah dibuat dirumah. Lihat artikel yang bermanfaat lainnya.

Selamat mencoba!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cara Membuat Ayam Betutu Khas Bali

Bahan dan Cara Membuat Ayam Betutu Bagaimana cara membuat ayam betutu - Diinformasikan dari wikipedia.org Betutu yaitu lauk yang terbuat da...